PACITAN | lensanasional.com - Gedung Gasibu Pacitan menjadi saksi semangat ratusan pesilat dalam gelaran Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting dan Komisariat SH Terate Cup Pacitan Tahun 2025. Kejuaraan ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 19 hingga 21 Desember 2025.
Sebanyak lebih dari 100 atlet yang berasal dari 12 ranting dan 2 komisariat turut ambil bagian dalam kompetisi ini.
Turut hadir dalam acara pembukaan, di antaranya Ketua DPRD Pacitan Arif Setia Budi, Ketua KONI Pacitan Baginda Rahadian Pratama, Ketua IPSI Pacitan Qusnul Khomarudin, jajaran Forkopimda Kabupaten Pacitan, serta sesepuh SH Terate.
Dalam sambutannya, Ketua Cabang SH Terate Pacitan menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh atlet. Beliau menekankan bahwa esensi dari kejuaraan ini bukan sekadar mengejar kemenangan fisik. “Kontingen diharapkan tidak semata-mata mencari kemenangan, tetapi lebih untuk menjalin kebersamaan. SH Terate selalu mengedepankan sifat berbudi luhur, yakni tahu mana yang salah dan mana yang benar," ujarnya.
Beliau juga menambahkan bahwa ajang ini merupakan sarana pembangunan karakter sekaligus seleksi menuju Kejurda Jatim yang akan diselenggarakan di Lamongan pada Februari mendatang. Tak lupa, apresiasi setinggi-tingginya disampaikan kepada Bupati dan jajaran Forkopimda atas dukungan penuh sehingga acara dapat terlaksana dengan lancar.
Senada dengan hal tersebut, Ketua KONI Pacitan, Baginda Rahadian Pratama, dalam sambutannya mengajak seluruh peserta untuk menjadikan kompetisi ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus pemetaan bakat. "Mari kita jadikan ini sebagai ajang pencarian atlet berkualitas yang memiliki darah pejuang dan mampu bersaing secara sehat," tegasnya sebelum secara resmi membuka acara dengan bacaan basmalah.
Atraksi Seni yang Memukau
Suasana pembukaan semakin meriah dengan penampilan Solospel oleh Ketua DPRD Pacitan, Kangmas Arif Setia Budi, yang juga merupakan salah satu tokoh Wira Anom SH Terate Pacitan.
Puncak acara pembukaan ditutup dengan kolaborasi seni pencak silat yang apik bersama Reog Singo Mudho Terate. Menariknya, grup reog tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panitia SH Cup, Mas Anung Bangun.
Hingga saat ini, kompetisi masih terus berlangsung dengan tensi tinggi namun tetap dalam bingkai persaudaraan, dan dijadwalkan akan berakhir pada Minggu mendatang. (**)




0 Komentar