![]() |
| Foto Dokumentasi Camat Bandar Herman Ramahi membuka sekaligus ikuti jalan sehat, Minggu, (17/01/2026) |
PACITAN | lensanasional.com – Camat Bandar, Herman Ramahi yang baru dilanti bupati, membuka sekaligus ikut ambil bagian dalam kegiatan jalan sehat yang diselenggarakan MTs Muhammadiyah Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, dalam rangka memperingati Milad Muhammadiyah ke-60, Minggu (17/01/2026).
Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan penuh kebersamaan, diikuti oleh Kepala MTs Muhammadiyah Bandar, dewan guru, siswa-siswi, unsur Forkopimca Kecamatan Bandar, serta masyarakat sekitar. Ratusan peserta tampak antusias mengikuti rute jalan sehat yang dimulai dari lingkungan sekolah hingga garis finis.
Camat Herman Ramahi yang dikenal memiliki hobi olahraga, khususnya sepak bola, turut berjalan bersama peserta sejak start hingga finish. Ia tampak mengenakan kaos olahraga berwarna lavini, menambah semangat dan kedekatan dengan peserta kegiatan.
Dalam sambutannya, Camat Herman menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada MTs Muhammadiyah Bandar atas terselenggaranya kegiatan jalan sehat tersebut.
“Terima kasih kepada MTs Muhammadiyah Bandar. Saya juga mengucapkan selamat Milad Muhammadiyah ke-60. Apresiasi kepada kepala sekolah dan seluruh jajaran yang telah menggelar kegiatan jalan sehat ini,” ujar Herman.
Menurutnya, kegiatan jalan sehat tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik, tetapi juga mencerminkan nilai kebersamaan dan sinergitas antara lembaga pendidikan, pemerintah, dan masyarakat.
“Kebersamaan dan sinergitas adalah kunci utama dalam menjalankan roda pemerintahan, khususnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat demi terwujudnya kesejahteraan dan kebahagiaan bersama,” jelasnya.
Lebih lanjut, Herman berharap kegiatan tersebut mampu menumbuhkan kesadaran generasi muda akan pentingnya olahraga sejak dini.
“Dengan kegiatan jalan sehat ini, semoga dapat menggugah semangat generasi muda untuk gemar berolahraga, meskipun hanya dengan jalan sehat. Karena kesehatan merupakan modal utama dalam meraih cita-cita,” pungkasnya.
Peringatan Milad Muhammadiyah ke-60 melalui kegiatan jalan sehat ini diharapkan dapat menjadi momentum mempererat silaturahmi, memperkuat kolaborasi lintas sektor, serta membangun budaya hidup sehat di lingkungan pendidikan dan masyarakat Kecamatan Bandar.




0 Komentar